Implementasi Penerimaan Kas Non Tunai (Cashless) pada One Resort Nusa Dua Bali

Authors

  • Ni Putu Yastiari Program Studi Manajemen Akuntansi Hospitaliti, Politeknik Pariwisata Bali
  • Dewa Ayu Rai Sumariati Program Studi Manajemen Akuntansi Hospitaliti, Politeknik Pariwisata Bali
  • I Gusti Ngurah Agung Wiryanata Politeknik Pariwisata Bali

DOI:

https://doi.org/10.52352/jah.v1i1.975

Keywords:

implementasi, penerimaan, kas, cashless

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi penerimaan kas non tunai (cashless) yang terjadi pada One Resort Nusa Dua Bali. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data deskriptif kualitatif. Penelitian ini berfokus pada implementasi penerimaan kas non tunai (cashless) yang dilihat dari prosedur, jenis instrumen transaksi yang digunakan, dan dokumen terkait dengan penerimaan kas non tunai (cashless). Berdasarkan hasil penelitian ini, diperoleh bahwa implementasi penerimaan kas non tunai (cashless) pada One Resort Nusa Dua Bali memerlukan banyak form yang harus diprint dalam menerima bukti kelengkapan penerimaan kasnya, hal tersebut membuat pekerjaan menjadi kurang efisien dan memerlukan waktu dalam segi pengarsipan dokumennya. Namun di sisi lain, proses verifikasi yang berlapis secara online menjadi lebih akurat karena pengecekan dilakukan beberapa kali dan banyak bagian yang terlibat di dalamnya. Kemudian, dari segi penerimaan kas menjadi lebih aman karena uang yang masuk kedalam rekening hotel di bank. Namun memiliki kendala pada peralatan seperti mesin Electronic Data Capture (EDC) yang rusak dan biaya admin yang masih terjangkau dalam bertransaksi.

Published

2022-11-25

How to Cite

Yastiari, N. P. ., Sumariati, D. A. R. ., & Wiryanata, I. G. N. A. (2022). Implementasi Penerimaan Kas Non Tunai (Cashless) pada One Resort Nusa Dua Bali. Journal of Accounting and Hospitality, 1(1), 1–10. https://doi.org/10.52352/jah.v1i1.975